Alamat

Jl. Raya Panglegur KM.4 Pamekasan

Telp./WA

+6285104202959

Email

as@iainmadura.ac.id

Raihan Akreditasi Baru Program Studi Akuntansi Syariah

  • Diposting Oleh Admin Web Prodi AS
  • Minggu, 18 Februari 2024
  • Dilihat 121 Kali
Bagikan ke

Segenap Pimpinan, Dosen, Karyawan, dan Mahasiswa di Lingkungan Program Studi Akuntansi Syariah mengucap Syukur Alhamdulillah dengan telah berhasilnya Program Studi Akuntansi Syariah IAIN Madura mendapatkan Peringkat Akreditasi berdasarkan keputusan perkumpulan Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi (LAMEMBA) dengan nilai "BAIK SEKALI" yang disampaikan  melalui Surat Keputusan Nomor: 1026/DE/A.5/AR.10/II/2024. 

Merupakan kebanggaan bersama keluarga besar Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) IAIN Madura dengan raihan prestasi tersebut. Semoga Prestasi yang telah diraih dapat memberi motivasi untuk tetap berkarya dan lebih terpacu untuk menjadikan Program Studi lebih baik lagi dan lebih memiliki keunggulan ke depannya. 

Peringkat Akreditasi sebagaimana dimaksud  berlaku dari tanggal 9 Februari 2024 sampai dengan tanggal 9 Februari 2029.