Prodi Akuntansi Syariah Adakan Aniversary ke-10
- Diposting Oleh Admin Web Prodi AS
- Jumat, 31 Oktober 2025
- Dilihat 6 Kali
Pamekasan, 31 Oktober 2025 – Program Studi Akuntansi Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Madura menyelenggarakan peringatan Anniversary ke-10 pada Jumat, 31 Oktober 2025. Acara yang berlangsung mulai pukul 08.00 WIB tersebut mengusung tema “Peluang Karir Bagi Lulusan Program Studi Akuntansi Syariah di Bidang Akuntansi Sektor Publik dan Persiapan Studi Lanjut Bagi Mahasiswa Akuntansi Syariah.”
Dalam sambutannya, Ketua Program Studi Akuntansi Syariah, Ibu Ira Hasti Priadi, menyampaikan harapannya agar program studi ini terus berkembang menjadi lebih baik setelah satu dekade perjalanan. Beliau menekankan pentingnya peningkatan kualitas akademik, penguatan kompetensi lulusan, serta perluasan jejaring mitra untuk mendukung pengembangan karier mahasiswa.
Harapan serupa juga disampaikan oleh Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Madura, Prof. Dr. H. Zainal Abidin, M.E.I. Dalam sambutannya, beliau menegaskan komitmen fakultas untuk terus memberikan dukungan penuh terhadap pengembangan Program Studi Akuntansi Syariah agar mampu menjadi program studi unggulan di bidangnya, baik dalam lingkup regional maupun nasional.
Acara puncak ditandai dengan prosesi pemotongan tumpeng oleh Ketua Program Studi Akuntansi Syariah yang didampingi jajaran pimpinan fakultas serta pengurus Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Akuntansi Syariah sebagai simbol rasa syukur dan semangat memperkuat langkah ke depan.
Peringatan 10 tahun Program Studi Akuntansi Syariah ini menjadi momentum refleksi sekaligus langkah strategis menuju peningkatan kualitas pendidikan, riset, dan kontribusi lulusan dalam mendukung perkembangan akuntansi syariah di Indonesia.